Kali ini saya akan sedikit berbagi pengetahuan tentang :
1. Apa itu Sistem Informasi Eksekutif (SIE) ?
2. Apa itu Sistem Informasi Manajemen (SIM) ?
3. Apa itu Sistem Pendukung Keputusan (SPK) ?
4. Apa itu Sistem Pakar ?
Cuss langsung aja tanpa basa basi kita bahas satu per satu..
1. Apa itu Sistem Informasi Eksekutif?
Sistem Informasi Eksekutif atau biasa disingkat SIE, adalah Sistem yang dibuat hanya untuk digunakan para Eksekutif atau Top Level Management dalam sebuah organisasi atau perusahaan. Dimana dalam sistem ini hanya menampilkan grafik dan laporan dari seluruh proses bisnis pada organisasi atau perusahaan tersebut.
SIE ini bisa dibangun kalau divisi-divisi dibawahnya sudah ada sistem yang saling terintegrasi. Kalau yang dibawahnya eksekutif ini belum ada sistem yang saling terintegrasi ya pasti SIE ini belum bisa dibangun.
Pasti dah tau ya gaes, intinya SIE itu yang digunakan oleh para Eksekutif, bisa direktur, pimpinan, atau setingkatnya.
SIE ini juga bermanfaat buat para eksekutif untuk membuat keputusan loh atau biasa disebut Decision Making.
2. Apa itu Sistem Informasi Manajemen?
Sistem Informasi Manajemen atau biasa disingkat SIM, adalah suatu Sistem Informasi yang bertujuan untuk menghasilkan informasi bagi kebutuhan para manajer dalam mengevaluasi dan mengambil keputusan dalam rangka mengendalikan seluruh aktivitas organisasi.
Sistem Pendukung Keputusan atau sering disingkat SPK, adalah Suatu Sistem berbasis komputer yang dirancang untuk mempertinggi efektifitas pengambilan keputusan dari masalah semi terstruktur.
Perbedaannya dengan Sistem Informasi Manajemen (SIM) adalah bahwa SIM menghasilkan informasi yang bersifat rutin dan terprogram, sedangkan Sistem Pendukung Keputusan sudah dikaitkan dengan proses pengambilan keputusan yang spesifik.
Lanjut lagi yang keempat.
Sistem Pakatr itu adalah aplikasi komputer yang ditujukan untuk membantu pengambilan keputusan atau pemecahan persoalan dalam bidang yang spesifik.
Ingat yaa, spesifik.
Dan data-data yang ada itu bersumber dari para ahli atau pakar.
Udah jelas ya dari 4 pengertian diatas.
Sekarang lanjut, apa sih perbedaan dari ke-empat diatas?
1. Sistem Informasi Eksekutif (SIE)
- Sistem Informasi Eksekutif memungkinkan seseorang membuat penilaian dan perkiraaan untuk memahami, memutuskan tindakan yang perlu diambil dan untuk mengembalikan pelaksanaannya. dan dimana Sistem Infromasi Eksekutif dapat menghasilkan suatu gambar atau mode.
- Sistem Informasi Manajemen menyediakan informasi bagi beberapa pemakai dengan kebutuhan yang serupa.
- Sistem Pendukung Keputusan menggunakan data base
- Sistem Pendukung Keputusan terdiri dari routine merefleksikan keyakinan manajer dalam caranya memecahkan masalah. Keputusan yang dihasilkan oleh SPK merefleksikan gaya kemampuan manajer.
- Sistem Pendukung Keputusan berbasis pada permodelan
- Sistem Pendukung Keputusan memberikan manfaat bagi pengambil keputusan dalam meningkatkan efektifitas dan efisiensi kerja terutama dalam proses pengambilan keputusan.
- Sistem Pakar berbasis pada konsultasi.
- Sistem Pakar menggunakan knowledge base.
- Sistem Pakar memberikan peluang untuk mendapatkan kemampuan dalam membuat keputusan melebihi kemampuan yang dimiliki manajer.
Sekian dan terimakasih..